Ketua Umum Agus Yudhoyono Pimpin Langsung Pendaftaran Partai Demokrat ke KPU

05 Agustus 2022, 7:05 AM
240 Views
AHY bersiap mendaftar ke KPU RI
AHY bersiap mendaftar ke KPU RI

LunpiaJatengNews.com, Jakarta – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono akan memimpin secara langsung pendaftaran Partai Demokrat ke Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia, Jumat, 5 Agustus 2022. Ketum AHY beserta rombongan berencana bertolak dari Kantor DPP Partai Demokrat setelah Jumatan, tepatnya pukul 13.30 wib menuju KPU.

Rencananya Ketum AHY akan didampingi oleh Sekretaris Jenderal Teuku Riefky H, Bendahara Umum Renville Antonio, Wasekjen Agust Jovan Latuconsina, Direktur Eksekutif Sigit Raditya, KaSatgas Verpol Partai Demokrat yang juga Wasekjen Andi Timo P, Kepala Badan Komunikasi Strategis Herzaky Mahendra Putra, dan jajaran pengurus lainnya.

Ketum AHY memimpin langsung pendaftaran ini untuk menunjukkan komitmen kuat dan keseriusan Partai Demokrat dalam mendukung penuh pelaksanaan Pemilu 2024 yang merupakan momentum penting dalam perjalanan bangsa ini. Pemilu, sebagaimana yang sering disampaikan Ketum AHY dalam berbagai kesempatan, merupakan salah satu elemen terpenting dalam demokrasi. Pemilu juga menjadi barometer kedaulatan rakyat, guna menentukan masa depan kepemimpinan bangsa. Karena itu, Pemilu selalu menghadirkan harapan akan perubahan dan perbaikan, dari waktu ke waktu, dari generasi ke generasi.

Partai Demokrat, yang tahun ini genap berusia 21 tahun, menyambut Pemilu 2024 dengan penuh suka cita dan akan mengawal benar proses demokrasi ini. Demokrat berharap kita semua bisa meletakkan Pemilu 2024 dalam konteks membangun peradaban bangsa, dengan pilar demokrasi yang semakin kuat dan dewasa. Bukan malah semakin menurun seperti halnya demokrasi Indonesia dalam beberapa tahun terakhir. (w2n)

Baca Juga

September 19, 2023

EFEK ELEKTORAL DUKUNGAN DEMOKRAT KE PRABOWO

EKSPRESI DATA - SBY adalah Superstar di zamannya Denny JA Partai Demokrat mendukung Prabowo maju sebagai calon presiden. Itulah berita politik paling hot hari-hari ini. Pertanyaannya adalah...

September 3, 2023

Dihadiri H. Helmy Turmudhi, Begini Meriahnya Pagelaran Wayang “Gelar Budaya Klepu – Krajan”

LunpiaJatengNews.com - Masyarakat Desa Klepu, Kecamatan Keling, Kabupaten Jepara menyelenggarakan Gelar Budaya Klepu – Krajan yang menampilkan kesenian wayang dengan dalang Ki Sasmito Cokro yang...

September 1, 2023

Anies Menghianati Demokrat, Berikut Pernyataan Pers Sekjen Demokrat

Pernyataan Pers Partai Demokrat, 31 Agustus 2023 Dalam kapasitas saya, baik sebagai Sekretaris Jenderal Partai Demokrat maupun sebagai anggota Tim 8 Koalisi Perubahan, saya ingin menyampaikan...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Newsletter

Langganan Newsletter

Recent News